Pembelajaran 1 - Kelas 5 Tema 1 Sub Tema 3

--------------
Pembelajaran 1
--------------

Kegiatan 1

Selain gerabah dan batu bata, genteng termasuk benda yang terbuat dari tanah liat. Bacalah teks tentang pembuatan genteng di bawah ini!

Pembuatan Genteng

Bahan untuk membuat genteng adalah tanah liat lalu dicampur sedikit pasir halus, dan air. pada pembuatan gentengyang pertama harus dilakukan adalah pemirihan bahan baku, yaitu tanah liat (tanah lempung) yang padat supaya genteng yang dihasilkan bagus, tidak cepat retak (pecah-pecah). Penggunaan pasir bertuiuan agar tanah tidak terlalu lembek dan mempermudah proses penggilingan.

Proses selanjutnya adalah penggilingan. Tujuan dari proses ini adalah untuk memperoleh tanah liat yang homogen dengan partikel-partikelyang lebih halus dan merata. Masukkan tanah liat, sedikit pasir halus, dan air ke dalam mesin penggiling tanah (molen). Penggilingan berlangsung dalam waktu yang singkat dengan output berupa tanah liat yang telah tercetak kotak-kotak sesuai dengan ukuran genteng yang akan dibuat.

Tanah liat sudah siap dicetak dan dikeringkan. Tanah liat yang sudah berbentuk kotak-kotak dipukul-
pukul dengan kayu lalu dicetak menggunakan mesin press ulir. Setelah dicetak genteng yang masih basah dikeringkan. Ada beberapa cara pengeringan yang biasanya dilakukan, di antaranya diiemur di bawah sinar matahari selama 4 hari atau diangin-anginkan di ruang terbuka selama 10 hari. Setelah itu genteng dimasukkan ke dalam oven dan dipanaskan.

B. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini!

1. Bahan apakah yang digunakan untuk membuat genteng?
2. Mengapa tanah liat yang digunakan harus dipilih terlebih dahulu?
3. Apa tujuan ditambahkan pasir saat penggilingan?
4. Apa yang harus dilakukan setelah genteng dicetak?
5. Bagaimana cara mengeringkan genteng yang sudah dicetak? Jelaskan!

C. Tentukan gagasan pokok setiap paragraf pada bacaan di atas!

Paragraf 1
Paragraf 2
Paragraf 3

D. Carilah 3 kosakata sulit dalam bacaan, kemudian temukan artinya dalam kamus Bahasa Indonesia!

No. Kosakata sulit Artinya
1.
2.
3.

E. Buatlah kalimat menggunakan kosakata sulit tersebut!

1.
2.
3.


Kegiatan 2
----------

A. Jelaskan pengertian macam-macam sendi berikut!

1. Sendi putar:
2. Sendi engsel:
3. Sendi peluru:
4. Sendi pelana:
5. Sendi kaku:

B. Amatilah gambar berikut!
1. Lengan dapat digerakkan ke depan dan ke belakang, lalu ke atas dan ke bawah.
Jelaskan sendi yang memungkinkan pergerakan lengan tersebut!

2. Naufal sedang berdiri. Tiba-tiba ia jongkok dengan menekuk lututnya. Jelaskan sendi yang menyebabkan lutut dapat ditekuk!

C. Lengkapilah kalimat di bawah ini dengan jawaban yang tepat!

1. Antara satu tulang dengan tulang lainnya dihubungkan dengan ....
2. Sendi yang tidak dapat digerakkan disebut sendi ....
3. Gerakan leher menoleh ke kanan dan ke kiri karena adanya sendi ....
4. Sendi kaku menimbulkan terjadinya gerakan yang ....
5. Sendi pelana terdapat pada ....

Powered by Blogger.