Ayo Menulis
Tema 4
Cara Menghemat Air dan Menjaga Kebersihan Air
Cara Menghemat Air
Ada banyak cara mudah dan sederhana yang dapat lakukan dalam kehidupan sehari-hari untuk menghemat pemakaian air bersih:
1. Hemat air saat mandi.
Penggunaan shower dapat menghemat pemakaian air. Bila tidak, anda dapat membatasi penggunaan air bersih dalam hitungan gayung, atau pun dengan cara membatasi penggunaan air dengan ember.
Jika rambut anda dikeramas, sebelum bilasan terakhir sabuni terlebih dahulu badan anda. Agar air dari hasil bilasan /siraman pada rambut dapat terpakai untuk membersihkan busa sabun yang menempel ditubuh anda.
2. Jangan biarkan air keran mengalir percuma
Bila menyikat gigi atau mencuci tangan di wastafel, jangan membiarkan
air mengalir terbuang percuma saat anda sedang menyikat gigi atau
mencuci tangan dengan sabun.
3. Perbaiki Kebocoran sesegera mungkin
Bila ada kebocoran dalam sistem pipa air di rumah anda segera perbaiki secepat mungkin agar air tidak terbuang percuma.
4. Hemat air saat mencuci Piring
Sabuni terlebih dahulu semua piring, gelas atau peralatan makan
lainnya. Setelah itu gunakan bak / ember untuk membilasnya. Gunakan air
mengalir untuk bilasan terakhir atau bila anda merasa cucian tersebut
masih kotor.
5. Menghemat air saat membersihkan kotoran
Bersihkan terlebih dahulu dengan alat pembersih lainnya seperti sapu,
spons, lap atau alat pembersih lainnya agar kotoran dapat dikurangi
sebisa mungkin. Gunakan spons / lap dengan tambahan sedikit air dan
sabun terlebih dahulu. Hal ini dilakukan agar kotoran melekat pada spons
/ lap yang anda gunakan. Setelah itu baru gunakan air untuk
membilasnya.
6. Menghemat air saat mencuci pakaian
Kelompokkan pakaian sesuai dengan tingkat kelunturan dan
kekotorannya. Gunakan air untuk pakaian dengan tingkat kekotoran atau
kelunturan paling sedikit terlebih dahulu.
7. Menghemat air saat memandikan hewan peliharaan
Mandikan hewan di atas rumput. Jadi anda dapat memandikan hewan sekaligus menyiram rumput anda.
8. Menghemat air saat menyiram tanaman
Siram tanaman anda pada pagi hari atau sore hari. Pada saat itu, air
akan lebih cepat diserap tanah, dan memperkecil kemungkinan penguapan
air. Anda juga bisa sekalian memandikan hewan peliharaan anda di atas
rumput taman.
9. Menghemat air saat di toilet umum.
Hemat air toilet umum seperti kita menghemat air di rumah kita.
Dengan menjaga kebersihan toilet umum, kita juga akan ikut menghemat
pemakain air untuk membersihkan toilet umum.
10. Hemat pemakaian produk sehari-hari
Setiap barang yang diproduksi sedikit banyak akan menggunakan air,
baik secara langsung maupun tidak langsung dalam operasional pembuatan
produk tersebut. Dengan menghemat barang yang kita pakai, kita juga
menghemat pemakaian air saat produksi barang tersebut dilakukan.
Cara Menjaga Kebersihan Air
Berikut 7 cara menjaga kebersihan air, dilansir national geographic:
1. Mendaur ulang barang bekas
Barang-barang yang tidak didaur ulang sering dibuang ke air seperti sungai atau laut. Misalnya Anda membuang puntung rokok sembarangan. Benda ini memberi efek yang buruk pada air dan tanah. Maka dari itu daur ulang bahan bekas yang Anda miliki. Selain menghemat biaya, Anda juga tidak mengotori lingkungan bukan?
2. Minimalkan penggunaan bahan kimia
Menghilangkan atau meminimalkan penggunaan bahan kimia merupakan cara tepat untuk melindungi perairan global. Ketika bahan kimia larut ke dalam air, mereka dapat menghancurkan ekosistem. Zat kimia yang ada di air bisa menghancurkan alga yang merupakan makanan plankton.
3. Buang bahan kimia dengan benar
Bahan berbahaya seperti cat, oli motor dan kimia dengan benar. Jangan buang di sungai yang dapat mencemarkan air serta kehidupan masyarakat. Masih banyak makhluk hidup yang menggantungkan hidupnya dari sungai.
4. Mengurangi penggunaan air
Kurangi penggunaan air Anda untuk menjaga pasokan air bersih. Penggunaan air yang tidak bertanggung jawab dapat menyebabkan kekeringan. Jangan mandi terlalu lama dan matikan keran setelah Anda selesai mandi. Ketika membersihkan mobil, sebaiknya gunakan ember untuk mengisi air. Penggunaan air akan makin boros saat Anda memakai selang, sebab Anda tidak bisa membatasi penggunaan air.
5. Menjaga lingkungan
Bersihkan sampah di sepanjang sungai, pantai, atau di sepanjang jalan-jalan kota atau jalan raya. Jika Anda memiliki anak-anak, gunakan kesempatan ini untuk mengajarkan mereka bagaimana sampah bisa mencemari lingkungan. Kebiasaan ini akan berdampak panjang pada kebersihan air.
6. Menanam pohon
Hutan di sepanjang aliran air juga bertindak sebagai penyaring, sehingga melestarikan atau penanaman pohon di sepanjang sungai dan sungai juga dapat membantu untuk menjaga saluran air bersih. Tanaman hijau berperan dalam mencegah polusi udara, tanah dan air.
7. Mengadakan penyuluhan
Sampai sekarang, masih banyak masyarakat yang belum sadar pentingnya menjaga air. Jika Anda mempunyai pengetahuan cara menjaga kebersihan air, sebaiknya Anda berbagi ilmu tersebut pada masyarakat lainnya. Agar mereka memiliki kesadaran pentingnya air dalam kehidupan. Anda juga bisa mengajak masyarakat untuk kerja bakti membersihkan lingkungan bersama.
Barang-barang yang tidak didaur ulang sering dibuang ke air seperti sungai atau laut. Misalnya Anda membuang puntung rokok sembarangan. Benda ini memberi efek yang buruk pada air dan tanah. Maka dari itu daur ulang bahan bekas yang Anda miliki. Selain menghemat biaya, Anda juga tidak mengotori lingkungan bukan?
2. Minimalkan penggunaan bahan kimia
Menghilangkan atau meminimalkan penggunaan bahan kimia merupakan cara tepat untuk melindungi perairan global. Ketika bahan kimia larut ke dalam air, mereka dapat menghancurkan ekosistem. Zat kimia yang ada di air bisa menghancurkan alga yang merupakan makanan plankton.
3. Buang bahan kimia dengan benar
Bahan berbahaya seperti cat, oli motor dan kimia dengan benar. Jangan buang di sungai yang dapat mencemarkan air serta kehidupan masyarakat. Masih banyak makhluk hidup yang menggantungkan hidupnya dari sungai.
4. Mengurangi penggunaan air
Kurangi penggunaan air Anda untuk menjaga pasokan air bersih. Penggunaan air yang tidak bertanggung jawab dapat menyebabkan kekeringan. Jangan mandi terlalu lama dan matikan keran setelah Anda selesai mandi. Ketika membersihkan mobil, sebaiknya gunakan ember untuk mengisi air. Penggunaan air akan makin boros saat Anda memakai selang, sebab Anda tidak bisa membatasi penggunaan air.
5. Menjaga lingkungan
Bersihkan sampah di sepanjang sungai, pantai, atau di sepanjang jalan-jalan kota atau jalan raya. Jika Anda memiliki anak-anak, gunakan kesempatan ini untuk mengajarkan mereka bagaimana sampah bisa mencemari lingkungan. Kebiasaan ini akan berdampak panjang pada kebersihan air.
6. Menanam pohon
Hutan di sepanjang aliran air juga bertindak sebagai penyaring, sehingga melestarikan atau penanaman pohon di sepanjang sungai dan sungai juga dapat membantu untuk menjaga saluran air bersih. Tanaman hijau berperan dalam mencegah polusi udara, tanah dan air.
7. Mengadakan penyuluhan
Sampai sekarang, masih banyak masyarakat yang belum sadar pentingnya menjaga air. Jika Anda mempunyai pengetahuan cara menjaga kebersihan air, sebaiknya Anda berbagi ilmu tersebut pada masyarakat lainnya. Agar mereka memiliki kesadaran pentingnya air dalam kehidupan. Anda juga bisa mengajak masyarakat untuk kerja bakti membersihkan lingkungan bersama.
(damaruta.blogspot.com dari national geographic dan cara.aimyaya.com)